Al Mujaadilah ayat 11 : Hai orang-orang yang beriman, apabila dikatakan kepadamu: ”Berlapang-lapanglah dalam majlis”, maka Allah akan memberi kelapangan untukmu. Dan apabila dikatakan :”Berdirilah, niscaya Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat. Dan Allah Maha Mengetahui yang kamu kerjakan..

Monday, March 3, 2014

SILATURAHIM BULANAN MAJELIS ILMU 114 KE-2 TAHUN 1435H

Bismillahi ar-Rahman ar-Rahim

2 Logo MI-114

Assalammu’alaikum Warahmatullahi Wabarakahtuh,

 

Alhamdulillah,  Silaturahim Bulanan Majelis Ilmu 114 ke-2 Tahun 1435H telah dilaksanakan pada hari Sabtu, 15 Rabiul Akhir 1435H / 15 Februari 2014, di Masjid Pangeran Diponegoro, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur, dari ba’da Dzuhur sampai dengan qabla Maghrib.


Hasil dari Silaturahim tersebut diantaranya adalah telah dibahas Tafsir Ibnu Katsir Qur’an Surah Al-A’la, telah dibahas konsep jadwal dan rancangan kebutuhan anggaran minimal untuk pelaksanaan kegiatan silaturahim bersama anak yatim, dan telah disampaikan infaq dari Baitul Mal Majelis kepada 3 (tiga) orang mustahiq di lingkungan sekitar daerah Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur.


Terima kasih kepada Bapak Amir Machmudin yang telah memberikan Tausiyah dan memfasilitasi makan siang bersama Majelis, dan terima kasih kepada Para Sahabat Majelis, khususnya yang telah memberikan dukungan sehingga Silaturahim Bulanan Majelis dapat terlaksana. InsyaAllah upaya baik yang telah kita lakukan bernilai ibadah dan bermanfaat.


Walhamdulillahi Rabbil Alamin.

Salam ShemangatzZz,

Imam Majelis Ilmu 114


* * *


DSC_0155